Wadahi Bakat Mahasiswa, Prodi Pendidikan Agama Islam FAI UMM Gelar "Tarbiyah Festival 2023"

Jum'at, 27 Januari 2023 08:03 WIB

Malang, 16 Januari 2023. Telah terlaksana Tarbiyah Festival 2023 yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam Universitas Muhammadiyah Malang. Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari untuk cabang lomba offline, yaitu mulai tanggal 16 hingga 17 Januari 2023 dan untuk cabang lomba online dilaksanakan hingga 20 Januari 2023. 


Acara ini dilaksanakan tidak hanya sebagai ajang kompetisi dalam lingkup prodi, namun juga untuk mewadahi bakat-bakat mahasiswa PAI baik di bidang akademik maupun non akademik.  Peserta dalam kegiatan ini dimeriahkan oleh mahasiswa prodi Pendidikan Agama Islam angkatan 2020, 2021, dan 2022. Cabang perlombaan yang disiapkan ialah Putra Putri PAI, Futsal, Voli, dan Essai.


Lomba pertama yang diselenggarakan ialah Putra Putri PAI pada Senin pagi, 16 Januari 2023 yang bertempat di Aula Sidang Student Center UMM. Pemenang lomba Putra Putri PAI diraih oleh Rizky Firmansyah sebagai Putra PAI dari angkatan 20 B dan Aminah Tussa'diyah sebagai Putri PAI dari angkatan 21 A. 


Perlombaan selanjutnya pada sore hari dilanjutkan cabang lomba voli. Walaupun hujan mengguyur sekitar kota Malang dan lingkungan kampus 3 UMM, semangat para peserta cabang lomba voli serta suporter tidak menurun. Perlombaan voli ini dilaksanakan hingga malam hari, yang kemudian didapatkan juara pertama voli yakni diraih oleh PAI 20 B dan runner up voli diraih oleh PAI 22 B.

Setelah pertandingan voli selesai dilanjutkan dengan acara penutupan sekaligus penyerahan hadiah lomba futsal dan voli.  Pembagian hadiah serta sambutan sekaligus penutupan cabang lomba offline dilakukan oleh Ketua Umum HMPS PAI UMM periode 2022/2023 yaitu Citra Kusuma Dewi dan Bapak Zulfikar Yusuf, M.Pd.I selaku Sekretaris Program Studi Pendidikan Agama Islam yang mewakili Kepala Prodi yang berhalangan untuk hadir. 


Perlombaan esai sebagai cabang lomba online dilaksanakan mulai hari Senin, 16 Januari 2023 hingga Jumat, 20 Januari 2023. Juara dari lomba esai diraih oleh Isa Almasih Putra dari kelas PAI 22 A. Dengan selesainya penilaian dan pengumuman juara esai tersebut, maka berakhirlah kegiatan Tarbiyah Festival 2023. Kegiatan ini juga mendapat support yang besar dari Prodi Pendidikan Agama Islam sebagai bentuk penguatan prestasi mahasiswa PAI. 


Harapan dari diadakannya kegiatan ini adalah agar dapat membuka peluang bagi teman-teman program studi Pendidikan Agama Islam dalam mengembangkan bakatnya di bidang akademik maupun non akademik, serta diharapkan dapat mengembangkannya sampai ajang yang lebih besar lagi dalam perlombaan tingkat universitas seperti Rektor Cup atau bahkan di tingkat nasional maupun internasional sehingga bisa membawa nama harum prodi Pendidikan Agama Islam. (AA)

Shared: