Milad 111 Muhammadiyah, Refleksi dan Kontribusi Mencerdaskan Bangsa

Rabu, 29 Juli 2020 17:21 WIB

 

Muhammadiyah yang berdiri sejak 08 Dzulhijjah 1330 H kini merayakan milad ke 111 tahun yang bertepatan dengan tanggal 29 juli 2020. Organisasi Islam yang didirikan oleh KH. Ahmad Dahlan di Kampung Kauman Yogyakarta telah ikut berkontribusi mencerdaskan kehidupan Bangsa.

"Selamat dan tahniah Muhammadiyah ke 111, alhamdulillah dalam berbagai cobaan gelombang kehidupan yang terkadang sangat keras dan menyakitkan engkau tetap suci dan kokoh", ungkap Tobroni (Dekan FAI UMM).

Ucapan selamat dan doa mengalir dari seluruh warga Muhammadiyah maupun masyarakat dan tokoh-tokoh organisasi lainnya. 

Persyarikatan Muhammadiyah berdiri untuk memurnikan ajaran Islam yang saat itu banyak dipengaruhi kepercayaan mistik yang sering disebut dengan TBC (takhayul, bid'ah dan khurafat). Selain itu, Muhammadiyah berperan besar dalam kemajuan Bangsa dalam pelbagai bidang melalui amal usaha yang didirikan, dantaranya pusat pendidikan mulai dari TK bingga perguruan tinggi.

 

 

Muhammadiyah, merayakan hari jadinya atau Milad yang ke-111 tahun pada hari ini, Rabu 8 Dzulhijjah 1441 atau bertepatan dengan 29 Juli 2020.

Artikel ini telah tayang di Rmol.id dengan judul "Muhammadiyah Rayakan Milad Ke-111, Wagub DKI: Doa Untuk Seluruh Pendiri", https://nusantara.rmol.id/read/2020/07/29/445693/Muhammadiyah-Rayakan-Milad-Ke-111,-Wagub-DKI:-Doa-Untuk-Seluruh-Pendiri-.

Shared: