Kolokium Doktor FAI-UMM Hadirkan Tiga Ahli di Bidang Ilmu Pendidikan Agama Islam

Sabtu, 15 Oktober 2022 09:46 WIB

Sabtu, 15 Oktober 2022. Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Malang kembali menggelar acara "Kolokium Doktor FAI-UMM Periode 2 Tahun 2022" bertempat di Aula Hotel Kapal Garden Malang. Kegiatan kolokium semacam ini merupakan tradisi yang telah lama ada di lingkungan FAI UMM sebagai ajang apresiasi bagi para doktor baru di Fakultas Agama Islam UMM.

Pada gelaran kolokium doktor periode kedua ini, Tanzil Fawaiq Sayyaf, M.H bertindak selaku moderator yang mengiringi jalannya acara. Masing-masing narasumber memberikan materi sesuai dengan bidang ilmu yang ditekuninya. Sebagai pemateri pertama, Dr. Sunarto, M.Ag menyampaikan hasil disertasi sesuai dengan bidang keilmuan beliau yakni Dasar-dasar Pendidikan Islam.

Selanjutnya, pemateri kedua, Dr. Saiful Amien, M.Pd memaparkan materi bertajuk "PEMBENTUKAN KARAKTER YAHANU DI GONTOR: Studi Fenomenologi". Temuan disertasi Doktor dengan bidang keilmuan Teknologi Pendidikan tersebut mengungkap enam karakter Yahanu di Gontor, di antaranya: Courage, Confidence, Efficacy, Learning Readiness, dan Grit. 

Pemateri ketiga, Dr. Dina Mardiana, M.PdI memaparkan hasil disertasinya berjudul "PEMBELAJARAN DARING PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI PERGURUAN TINGGI DALAM PENGEMBANGAN KECERDASAN ADVERSITAS MAHASISWA: Studi Multisitus di Universitas Negeri Malang dan Universitas "X" Malang". Doktor dengan bidang keilmuan Psikologi Belajar tersebut mengulas temuan risetnya dalam konsep "Humanist-Religious Learning Cycle"  yang mengungkap bahwa pembelajaran daring PAI mampu mengembangkan kecerdasan adversitas mahasiswa jika didukung oleh dosen yang berkarakter humanis-religius.

Kegiatan ini dikemas secara menarik dengan mengundang para dosen di lingkungan FAI UMM, perwakilan guru-guru sekolah Muhammadiyah se-Malang Raya, serta utusan dari organisasi kemahasiswaan FAI Universitas Muhammadiyah Malang. (DM)

Shared: